14 Juni

Karena melihat gejala kurang bagus, tanggal 14 Juni 2022 itulah Twit saya yang tanggal 10 Juni 2022 saya hapus dan saya ganti klarifikasi disertai permohonan maaf serta kronologi.

16 Juni 2022

Saya lapor terlebih dahulu ke Polda Metro Jaya (untuk melaporkan 3 akun sebelumnya) dan sudah diterima.

17 Juni 2022

Perwakilan Organisasi Dharmapala Nusantara, Kevin Wu, melaporkan Roy Suryo ke Polda Metro juga tetapi ditolak.

20 Juni 2022

Kevin Wu lapor lagi ke Bareskrim Mabes Polri dan diterima. Pada saat bersamaan ada Laporan lain atas nama Kurniawan dengan lawyer Herna Sutana lapor juga ke Polda Metro Jaya dan diterima.

“Jadi 2 Laporan mereka inilah yang diproses di Polda Metro Jaya hingga status kasus tersebut dinaikkan ke penyidikan, tanpa saya pernah diklarifikasi sebelumnya,” ucapnya.

20 Juli 2022

LPSK mengeluarkan rekomendasi perlindungan kepada Roy Suryo selaku Saksi Pelapor. Namun ternyata status Roy Suyo naik jadi tersangka.(SW)