Kalori rendah dan kandungan air yang tinggi, juga membantu dalam penurunan berat badan.
3. Wortel
Wortel adalah sayur yang kaya akan vitamin (vitamin A, B6, Biotin, dan vitamin K), mineral (kalium), dan antioksidan beta karoten.
Terdapat juga lutein yang berfungsi menjaga kesehatan mata, serta lycopene yang merupakan antioksidan kuat dan membantu mengurangi resiko kanker dan penyakit jantung.
4. Kubis Ungu
Kubis Ungu baik untuk detofsifikasi dalam tubuh.
Kubis Ungu kaya akan antioksidan, dan terbukti mengurangi peradangan kronis.
Sayur ini merupakan sumber serat yang baik dan mengandung senyawa sulfur untuk membantu tubuh melawan racun.
Warna ungu pada kubis, didapat dari senyawa kuat yang disebut anthocyanin, yang kaya akan flavonoid.
Beberapa penelitian juga mengungkapkan, manusia yang makan makanan mengandung anthocyanin, memiliki resiko penyakit jantung yang lebih rendah.
5. Kembang Kol
Kembang kol kaya akan antioksidan dan sifat anti-peradangan.
Sayur ini kaya akan senyawa tertentu (sulforaphane, glucobrassicin, glucoraphanin, dan gluconasturtiian) yang baik untuk kesehatan hati, serta baik untuk detoksifikasi tubuh.
2 Komentar