HMPV memiliki beberapa kesamaan dengan SARS-CoV-2, seperti menyerang saluran pernapasan dan menimbulkan gejala berupa batuk, pilek, hidung tersumbat, bersin-bersin, nyeri tenggorokan, serta mengi.
Namun, Tri menekankan bahwa HMPV jarang menyebabkan penyakit fatal dan, dalam banyak kasus, gejalanya dapat sembuh dengan sendirinya seperti influenza biasa.
Kelompok Berisiko dan Pencegahan
Tri mengingatkan bahwa ada kelompok tertentu yang tetap harus waspada terhadap infeksi HMPV, seperti anak-anak, orang dengan kekebalan tubuh yang lemah, lansia di atas 65 tahun, dan mereka yang memiliki gangguan pada sistem pernapasan.
Ia menyarankan masyarakat untuk menjaga pola hidup sehat guna mengurangi risiko infeksi. Langkah-langkah pencegahan yang dianjurkan meliputi:
- Mengonsumsi makanan bergizi.
- Memperhatikan asupan cairan dan istirahat yang cukup.
- Menjaga kebersihan dengan sering mencuci tangan.
- Menggunakan masker saat mengalami gejala infeksi saluran pernapasan.
“Upaya ini penting, terutama karena hingga saat ini belum ada vaksin untuk virus HMPV,” tambah Tri.
Tinggalkan Balasan